Isi Artikel Utama

Abstrak

Pada Konveksi Thexild Apparel terjadi permasalahan pada pekerja sering mengalami keluhan sakit Musculoskletal (Otot) pada saat bekerja yang menyebabkan pekerja sering meminta waktu tambahan istrihat karena merasakan sakit tersebut sehingga menyebabkan produktivitas kerja menurun. Tujuan penelitian ini yaitu untuk merancang kursi dan meja penjahit yang ergonomis untuk meningkatkan produktivitas kerja. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu Nordic Body Map untuk mengidentifikasi keluhan sakit, EFD (Ergonomic Function Deployment) dan Antropometri digunakan untuk merancangan produk, dan Metode RULA (Rapid Upper Limb Assessment) digunakan untuk menganalisa hasil rancangan produk. Hasil Penelitian ini menghasilkan rancangan kursi dan meja penjahit yang ergonomis dengan menerapkan fitur stabilizher dengan posisi kursi dan meja penjahit bisa diatur posisinya untuk mengurangi keluhan sakit musculoskletal (Otot) yang dirasakan oleh pekerja. Kemudian menjadikan meja penjahit menjadi multifungsi dari yang biasanya hanya digunakan untuk menjahit saja pada rancangan ini dibuat juga untuk pekerjaan memotong, memola bahan baku yang akan di jahit, lalu ditambahkan juga tempat penyimpanan bahan baku yang akan di jahit dan yang sudah dijahit. Oleh karena itu, pekerja akan lebih produktif dan tidak perlu meminta waktu tambahan istirahat sehingga akan meningkatkan produktivitas kerja sebanyak 45,33% dari sebelumnya.

Kata Kunci

Antropometri Ergonomic Function Deployment Musculoskletal Nordic Body Map Produktivitas kerja RULA Antropometri Ergonomic Function Deployment Musculoskletal Nordic Body Map Produktivitas kerja RULA

Rincian Artikel

References

Read More