Isi Artikel Utama

Abstrak

Kegiatan penelitian yang dilakukan pada kesempatan ini adalah menganalisa sebuah mesin roaster kopi dengan merk North 500gr Coffee Roaster – TJ 068. Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi mesin roaster kopi dari segi ergonomi yang berkaitan dengan antropometri manusia dan mendapatkan alat bantu untuk mesin tersebut. Mesin North 500gr Coffee Roaster – TJ 068 ini merupakan roaster kopi bertenaga listrik dengan kapasitas 500gr dibuat oleh North, sebuah perusahaan pembuat mesin roaster kopi dari Cina.  Dalam penggunaan mesin ini, seorang operator harus pandai mengatur letak mesin supaya memberikan kenyamanan dalam mengoperasikannya, ini disebabkan karena mesin yang dibuat oleh sebuah perusahaan asing, tentu dalam pembuatannya tidak berbasis pada standarisasi pembuatan produk khusus untuk orang Indonesia. Akibatnya, beberapa posisi kerja dalam mengoperasikan mesin roaster ini memberikan efek tidak baik terhadap kesehatan pekerja, diantaranya terjadi kelelahan otot akibat postur kerja yang tidak ergonomis. Postur kerja yang dihasilkan dari kegiatan roasting menggunakan mesin North 500gr Coffee Roaster – TJ 068 ini diantaranya postur kerja berdiri, berdiri dengan tangan terlentang, bungkuk dan postur kerja jongkok. Postur kerja yang dihasilkan beberapa diantaranya dapat memberikan efek tidak baik bagi tubuh pekerja terutama pada postur kerja bungkuk dan jongkok. Berdasarkan permasalahan tersebut, akan dilakukan analisa postur kerja menggunakan metode Rapid Upper Limb Assessment (RULA). Metode RULA adalah suatu metode analisis untuk mengevaluasi postur kerja seorang pekerja terhadap mesin kerja atau sistem kerja yang dioperasikan dan untuk menginvestigasi gangguan pada anggota tubuh bagian atas. Dari hasil analisa diketahui maka alat bantu yang baik untuk perbaikan postur kerja yang tidak baik saat mengoperasikan mesin roaster adalah dengan menggunakan kursi dan meja ergonomis, dengan alat bantu yang disesuaikan maka postur kerja yang tidak baik dapat diperbaiki.

Rincian Artikel