Isi Artikel Utama
Abstrak
Pelibatan Pramuka oleh Gubernur Jawa Barat dalam program Desa Digital memunculkan kebutuhan peningkatan jumlah Pandupreneur di kalangan anggota Pramuka. Dalam program tersebut, Pandupreneur diharapkan dapat berperan sebagai administrator dan wirausahawan yang membantu pemasaran dan penjualan produk desa. Kebutuhan tersebut dipenuhi dengan melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat Kursus Bina Usaha. Kegiatan dilaksanakan melalui tiga tahap, yakni purwa untuk pembentukan kecakapan TIK dasar yang menunjang kegiatan Pandupreneur, madya untuk pembentukan kecakapan pengelolaan konten dan lapak di pasar siber, dan utama untuk pembentukan kecakapan transaksi elektronik yang meliputi penjualan dan pengiriman komoditas. Selain kegiatan tatap muka dan praktikum, peserta kursus diberi tugas pengabdian berupa kegiatan pembinaan anggota Pramuka Siaga terkait literasi digital, dan melatih Pandupreneur baru di kalangan anggota Pramuka Penegak atau Pandega. Kursus berhasil meningkatkan pengetahuan peserta dan membentuk keterampilan membuka lapak Pandupreneur di pasar siber yang dapat digunakan untuk memasarkan produk desa di sekitar tempat tinggalnya. Pengetahuan dan keterampilan tersebut dapat dilatihkan secara berkelanjutan untuk meningkatkan jumlah Pandupreneur di kecamatannya atau di kecamatan terdekat. Peserta juga berperan sebagai administrator yang mengelola konten dan aktivitas di lapak Pandupreneur. Hal tersebut mendukung program Desa Digital.
Rincian Artikel
References
-
Baswardono, W., Cahyana, R., Rahayu, S., & Nashrulloh, M. R. (2019, December). Design of human resource information system for micro small and medium enterprises. Journal of Physics: Conference Series, 1402(6), 066056.
Cahyana, R. (2016). Memfungsikan Telecenter Sebagai Pusat Pembangunan Ekonomi Digital di Wilayah Perdesaan dengan Melibatkan Relawan Tekologi Informasi. Temu Ilmiah Nasional Peneliti, (hal. 245-258).
Cahyana, R. (2018). Integrasi Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Sistem Pendidikan Tinggi. JAS-PT Jurnal Analisis Sistem Pendidikan Tinggi, 2(2), 61-70.
Cahyana, R., Kurniadi, D., Pariyatin, Y., & Susetyaningsih, A. (2019, December). The TIGER society framework in the scope of information technology infrastructure. Journal of Physics: Conference Series, 1402(6), 066102.
Giones, F., & Brem, A. (2017). Digital technology entrepreneurship: A definition and research agenda. Technology Innovation Management Review, 7(5).
He, X. (2019). Digital Entrepreneurship Solution To Rural Poverty: Theory, Practice And Policy Implications. Journal of Developmental Entrepreneurship, 24(1).
Pemerintah Provinsi Jawa Barat. (2019). Pemprov Jabar Gandeng Pramuka Dalam Tiga Program Ini. Dipetik 9 6, 2019, dari https://jabarprov.go.id/index.php/news/31308/2019/01/05/Pemprov-Jabar-Gandeng-Pramuka-Dalam-Tiga-Program-Ini
Rahayu, S., & Cahyana, R. (2019). Perancangan Sistem Informasi Hasil Pertanian Berbasis Web Dengan Unified Approach. Jurnal Algoritma, 16(2), 96-103.
References
Cahyana, R. (2016). Memfungsikan Telecenter Sebagai Pusat Pembangunan Ekonomi Digital di Wilayah Perdesaan dengan Melibatkan Relawan Tekologi Informasi. Temu Ilmiah Nasional Peneliti, (hal. 245-258).
Cahyana, R. (2018). Integrasi Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Sistem Pendidikan Tinggi. JAS-PT Jurnal Analisis Sistem Pendidikan Tinggi, 2(2), 61-70.
Cahyana, R., Kurniadi, D., Pariyatin, Y., & Susetyaningsih, A. (2019, December). The TIGER society framework in the scope of information technology infrastructure. Journal of Physics: Conference Series, 1402(6), 066102.
Giones, F., & Brem, A. (2017). Digital technology entrepreneurship: A definition and research agenda. Technology Innovation Management Review, 7(5).
He, X. (2019). Digital Entrepreneurship Solution To Rural Poverty: Theory, Practice And Policy Implications. Journal of Developmental Entrepreneurship, 24(1).
Pemerintah Provinsi Jawa Barat. (2019). Pemprov Jabar Gandeng Pramuka Dalam Tiga Program Ini. Dipetik 9 6, 2019, dari https://jabarprov.go.id/index.php/news/31308/2019/01/05/Pemprov-Jabar-Gandeng-Pramuka-Dalam-Tiga-Program-Ini
Rahayu, S., & Cahyana, R. (2019). Perancangan Sistem Informasi Hasil Pertanian Berbasis Web Dengan Unified Approach. Jurnal Algoritma, 16(2), 96-103.