Isi Artikel Utama

Abstrak

Kemampuan seorang mahasiswa untuk menyelesaikan perkuliahan dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk aspek akademik dan non-akademik. Memahami faktor yang mempengaruhinya menjadi sangat penting untuk diketahui dalam rangka mengantisipasi dan mencegah kemungkinan kegagalan studinya. Faktor yang bersifat non-akademik ternyata juga berpengaruh besar terhadap keberhasilan mahasiswa terutama dari faktor keluarga, seperti status jenjang pendidikan yang diperoleh orang tua, status pekerjaan yang dimiliki orang tua dan penghasilan kedua orang tua. Untuk dapat memahami faktor tersebut diperlukan studi untuk memprediksi kinerja mahasiswa berdasarkan faktor yang berlatar belakang keluarga menggunakan model machine learning algoritma support vector machine, naïve bayes, neural network dan decision tree. Data yang digunakan sebanyak 365 record dan 11 atribut dipisah untuk data train sebesar 70% dan untuk data test sebesar 30%, yang selanjutnya digunakan kfold cross validation untuk mengevaluasi hasil menggunakan parameter n_split=10 dan random_state=42. Pada parameter confusion matrix diperoleh nilai akurasi rata-rata (mean) untuk model support vector machine sebanyak 87,68%, naïve bayes sebanyak 90,97%, neural network sebesar 87,95% dan decision tree sebesar 85,75%. Sedangkan hasil fold terbaik untuk SVM terletak pada fold ke-10 dengan akurasi 94,44%, untuk NB terletak pada fold ke-4 dengan nilai akurasi 97,29%, untuk NN terletak di fold ke-4 dengan nilai akurasi 94.59% serta untuk DT terletak di fold ke-5 dengan nilai akurasi 91,89%. Dengan demikian evaluasi menggunakan k-fold cross validation dapat digunakan dalam memprediksi kinerja mahasiswa berdasarkan atribut keluarga menggunakan fold ke-4 yang memiliki akurasi tertinggi sebesar 97,29% pada algoritma model naïve bayes dalam rangka untuk lulus dengan tepat waktu.

Kata Kunci

Akurasi Cross Validation Kfold Kinerja Mahasiswa Machine Learning Mean Accuracy Cross Validation Kfold Student Performance Machine Learning Mean

Rincian Artikel

Cara Mengutip
[1]
W. Wijiyanto, A. I. Pradana, S. Sopingi, dan V. Atina, “Teknik K-Fold Cross Validation untuk Mengevaluasi Kinerja Mahasiswa”, Jurnal Algoritma, vol. 21, no. 1, hlm. 239–248, Mei 2024.

References

Read More