Isi Artikel Utama

Abstrak

TB. Indah Jaya berdiri pada tahun 2003 dan beralamatkan Di Jalan Raya Papangungan Cikajang No 04 Garut. TB. Indah Jaya bergerak dibidang penjualan bahan dan alat-alat bangunan, TB. Indah Jaya menjual berbagai macam bahan bangunan untuk membuat bangunan rumah, jembatan, dan lain sebagainya. TB. Indah Jaya juga mempunyai pegawai sebanyak 9 orang dan mulai beroprasi dari pukul 08 : 00 WIB sampai pukul 04 : 30 WIB, serta letak tempatnya yang strategis untuk memudahkan konsumen untuk datang.  . Dengan rancang bangun aplikasi sistem informasi persedian barang berbasis desktop, bagian kasir dapat mengelola dan melakukan pencarian data barang dengan cepat serta dapat memberikan informasi yang akurat kepada kepala pemilik toko. Untuk mengatasi kesalahan dalam penghitungan jumlah barang. Untuk mengetahui laporan persediaan barang di dalam gudang yang ada secara efektip. Untuk mengetahui untung dalam penjualan barang.Metode yang digunakan dalam rancang bangun aplikasi sistem informasi persedian barang berbasis desktop yaitu metodologi berorientasi objek dengan pendekatan Unified Approach dan menggunakan pemodelan dari Unified Approach. rancang bangun aplikasi sistem informasi persedian barang berbasis desktop yang di hasilkan selama proses penelitian ini dapat memberikan solusi bagi permasalahan yang ada dengan mengacu pada proses perancangan yang dari awal, sehingga dengan adanya apliksi ini dapat membantu dalam proses pencarian data barang dan pelaporan terdapat di TB. Indah Jaya. Sebuah aplikasi yang akan dibuat selain harus memliki tujuan tertentu dalam pembuatannya, juga harus memiliki manfaat yang akan didapatkan bagi pembuat dan juga orang lain. Maka diharapkan akan memeberikan manfaat antara lain : Untuk dapat meningkatkan efektifitas pengelolaan informasi data barang di TB. Indah Jaya.Untuk menambahkan wawasan ilmu pengetahuan bagi pembuat, pengguna dan pembaca.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
[1]
A. Budiman dan A. Mulyani, “RANCANG BANGUN APLIKASI SISTEM INFORMASI PERSEDIAN BARANG DI TB. INDAH JAYA BERBASIS DESKTOP”, Jurnal Algoritma, vol. 13, no. 2, hlm. 374–378, Nov 2016.